Alat French Press, Metode Pembuatan Kopi Secara Manual

Beranda » Paket Usaha Kopi » Alat French Press, Metode Pembuatan Kopi Secara Manual

alat kopi french press

Apakah Sobat Ngopi pernah membuat kopi sendiri? Menggunakan metode apa, lalu dengan alat apa? Kali ini penulis akan membahas sebuah manual brew yang bukan saja populer di ranah perkopian, tetapi juga simpel. Manual brew yang satu ini dikenal sebagai french press, salah satu metode pembuatan kopi manual menggunakan alat, di mana Sobat Ngopi akan tahu banyak di pembahasan berikut.

Karakteristik French Press

alat kopi french press
Metode Kopi Manual dengan French Press (Georgi Petrov/Pexels)

French press merupakan sebuah metode manual brew yang sangat simpel untuk membuat kopi baik dari segi metode maupun alat. Dari segi prosedur kita hanya perlu menyiapkan sebuah plunger, secangkir kopi, air panas dengan suhu maksimal 90 derajat, dan bubuk kopi dari hasil gilingan dengan ukuran medium hingga kasar.

Untuk alat french press itu sendiri, atau yang kita kenal sebagai plunger, bahan gelas kaca anti panas yang mendominasi sudah aman untuk suhu air mendidih dan bahan stainless di bagian bawah plunger biar kopi tidak mengendap di bawah.

Langkah-langkah yang dibutuhkan dalam metode ini bisa Sobat Kopi simak lebih lanjut sebagai berikut.

Prosedur Metode Manual Brew dengan French Press

  1. Siapkan air panas dan bubuk kopi medium-kasar.
  2. Masukkan bubuk kopi ke dalam plunger dengan takaran yang diinginkan dengan menyesuaikan rasio 1:16.
  3. Tuangkan air panas ke dalam plunger secara perlahan-lahan, sampai busa/krema kopinya muncul.
  4. Biarkan selama 2-3 menit.
  5. Tutup plunger, lalu tekan bagian tutupnya ke bawah secara perlahan-lahan.
  6. Tuangkan ke cangkir, maka kopi french press pun bisa Sobat Ngopi nikmati.

langkah-langkah di atas adalah murni dari pengalaman pribadi penulis dalam bikin kopi dengan metode manual brew. Penulis merasa bahwa metode french press sangat simpel dan praktis bagi Sobat Ngopi yang penasaran dengan manual brew tanpa mesti ribet.

Dari segi cita rasa kopi dengan manual brew ini, tergantung pakai jenis biji kopi apa. Sepengalaman penulis, ada salah satu biji kopi ketika menyajikannya lewat french press membuahkan aroma dan rasa yang seakan-akan terasa seperti wine. 

Ternyata metode sesimpel macam french press ini bisa membuahkan sajian kopi yang enggak kalah nikmatnya ya, Sobat Ngopi.

Cara Membersihkan Plungger

Ada beberapa hal yang mesti Sobat Ngopi perhatikan dari pembersihan alat french press, yaitu bagian filter yang penuh dengan ampas kopi dan gelas plunger itu sendiri. Cara mengambil ampas kopi dari filternya bisa memakai tangan atau langsung membasuhnya dengan air, tetapi perlu Sobat Ngopi perhatikan bahwa bubuknya yang lebih tebal dan kasar membuat Sobat Ngopi tidak sembarangan membuangnya ke saluran cuci piring. Sedangkan untuk gelas plunger itu sendiri, segera Sobat Ngopi membilasnya atau kalau bisa menyikatnya sekalian pakai sikat khusus gelas panjang.

Kira-kira itu pembahasan perihal informasi singkat tentang metode french press, alat plunger, sampai prosedur dari french press itu sendiri. Jika Sobat Ngopi ingin membeli produk alat french press terbaru, Sobat Ngopi bisa menemukannya di e-commerce ternama seperti Tokopedia. Lebih lanjutnya bisa cari di salah satu online store seperti Toko BLCC Coffee Online.

Baca Juga: Tips Menikmati Kopi Long Black dengan Ekstra Krimer

Jangan lupa pantengin terus update dari Kopisetempat.com yaa, Sobat Ngopi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *