Apakah Sobat Ngopi pernah ke Bogor? Jika kita mengingat nama Bogor, mungkin yang pertama kali muncul di benak kita adalah Kebun Raya Bogor, pohon-pohon jati rindang di berbagai jalan, dan banyak angkot. Akan tetapi, Bogor bukan sebatas ketiga hal yang penulis sebutkan saja, karena wisata tempat ngopi di sana beragam banget dan tidak sedikit di antaranya memiliki view yang geulis pisan. Perihal view yang ada di cafe-cafe kekinian di Bogor inilah akan menjadi sajian utama kali ini. Penulis akan mengulik seputar cafe tipe fotogenik beserta rekomendasinya yang ada di Bogor.
Nilai Jual dari Cafe Fotogenik
Menurut penulis, terdapat berbagai macam aspek yang harus kita perhatikan, yang mana dapat menjadi nilai jual dari cafe-cafe tersebut. Salah satunya dapat merasakan atmosfer cafe yang memiliki desain sedemikian rupa ditambah dengan panorama alam yang memanjakan mata pengunjung. Hal itulah yang membuat sebuah cafe menjadi sangat fotogenik, di mana para pengunjung duduk santai di tempat sembari mengambil foto lalu meng-upload-nya ke medsos. Tanaman dan pepohonan yang menghiasi suasana cafe, terutama di area outdoor atau semi-outdoor, menambah aura relaksasi bagi pengunjung selama menikmati kopi sambil duduk santai dengan rimbunnya tanaman dan/atau pepohonan yang ada di tempat. Selain tanaman, hal lain yang menjadi daya tarik dari sebuah cafe adalah desain tempat yang disusun seunik mungkin.
Keunikan dari segi visualnya bukan saja membuat pengunjung menjadi tertarik ngopi di tempatnya, tetapi juga ngopi sambil update konten terbaru di medsos lewat foto-foto. Suasana cafe fotogenik enggak akan terasa lengkap apabila kita melewatkan sajian menu yang, walau dari segi sajian kopi rata-rata serupa, tetapi punya kekhasannya sendiri dari segi pilihan hidangan cemilan.
Rekomendasi Ngopi Fotogenik Menurut Penulis
Dari sekian macam tempat cafe di Bogor yang pernah penulis kunjungi, ada beberapa tempat yang meninggalkan kesan sulit untuk dilupakan. Berikut ini adalah pilihan cafe fotogenik yang merupakan rekomendasi versi penulis.
Third Wave Coffee Co Indonesia
Terletak di jantung Kota Bogor, tepatnya di Jalan AH Nasution, cafe kekinian ini menjual atmosfer yang cozy dan serasa seperti sedang di rumah sendiri. Third Wave Coffee Co Indonesia adalah salah satu cafe fotogenik di Bogor yang mengandalkan desain khas brick wall. Selain itu pernak-pernik yang menghiasi bagian indoor dapat menambah kesan seperti rumah sendiri.
Seperti pada gambar-gambar di atas, desain brick wall dan pernak-pernik yang ada membuat para pengunjung bisa duduk ngopi santai sambil foto-foto lalu upload ke medsos. Cafe ini juga menyediakan beberapa buku bacaan, di mana pengunjung yang hobi membaca bisa melakukan banyak hal selama ngopi. Bagi Sobat Ngopi yang menyukai atmosfer udara segar juga bisa duduk ngopi di area outdoor. Third Wave sendiri telah mempercantik area outdoor agar sobat ngopi dapat menikmatinya dengan teman atau kerabat. Pepohonan rimbun di sekeliling Third Wave juga menambah kesegaran area ini. Jarak pepohonan juga sangat dekat sama Jalan Padjajaran yang berhadapan dengan Kebun Raya Bogor.
Ayo Sobat Ngopi bisa mengunjunginya setiap hari Senin sampai Jumat pukul 10 pagi sampai 10 malam, dan weekend pukul 10 pagi sampai 11 malam. Lokasinya berada di Jalan Prof. DR. AH Nasution, tepatnya di sebelah Kampus IPB Baranangsiang.
Popolo Coffee Jalan Loader
Masih berada di kawasan Kota Bogor, cafe yang berada di kawasan perumahan Binamarga ini memiliki konsep perpaduan antara sisi suasana rumahan dan sejuknya alam. Kekhasan itu dapat terlihat dari rak-rak berisi tanaman yang menghiasi area semi-indoor. Di mana Popolo pertama di Bogor ini menyuguhkan konsep alam yang unik walau tanpa halaman terbuka seperti kebanyakan cafe lain. Untuk area indoor terdapat dua area, yang pertama bagian tengah Popolo dengan keberadaan tempat pesan kopi beserta baristanya. Sedangkan kedua ruang indoor lain yang masuk ke samping kanan. Cuitan burung-burung kakatua yang ada di dalam kadang juga dapat menghibur Sobat Ngopi di area indoor.
Konsep indoor dan semi-outdoor bisa menjadi pilihan alternatif tempat ngopi bagi Sobat Ngopi yang ingin merasakan udara terbuka tanpa harus sampai kehujanan di Bogor. Sobat Ngopi bisa berkunjung ke Popolo tanpa perlu memikirkan kendala cuaca. Konsep tersebut juga menambah kesan estetik dari segi visual, di mana pengunjung bisa memotret suasana Popolo Loader dari berbagai sudut. Untuk waktu jam buka, Sobat Ngopi bisa datang ke lokasi pada pukul 09.00 sampai 20.00. Bukanya setiap hari Senin sampai Sabtu yaa. Lokasinya berada di Jalan Loader di Baranangsiang, Kota Bogor.
Kopi Nako Taman Budaya
Sekarang waktunya kita keluar dari Kota Bogor dan pindah ke kawasan Sentul, di mana terdapat beragam pilihan kuliner dan tempat ngopi yang ada di sana. Menurut penulis ada satu cafe fotogenik yang unik dan menjadi favorit penulis, yaitu Kopi Nako cabang Taman Budaya Sentul. Sekadar info saja, Selama empat tahun terakhir, resto-resto dan cafe-cafe telah mendominasi Taman Budaya Sentul sebagai kawasan leisure terbuka. Penulis mulai tahu cafe tersebut semenjak 2021 silam, di mana lokasinya persis berada di sebelah lobi Taman Budaya yang ada air mancurnya. Mungkin bagi Sobat Kopi yang familiar dengan nama franchise Kopi & Warung Nako, Sobat Ngopi mungkin akan terbayangkan resto/cafe yang ada di Bogor dengan kaca nakonya.
Namun, dari segi konsep, Kopi Nako satu ini menonjolkan kedekatan pengunjung dengan rindangnya pepohonan yang ada di kawasan Taman Budaya. Didominasi dengan area outdoor dan semi-indoor, pengunjung bisa menikmati kopi sambil merasakan udara yang segar saat sore maupun pagi hari.
Konsep yang ditawarkan oleh Nako Taman Budaya berhasil membuat banyak pengunjung yang mendatangi tempat tersebut, tidak terkecuali penulis sendiri yang sudah memotretnya entah sudah sampai berapa foto. Pepohonan, area outdoor dan semi indoor yang sejuk, serta lokasinya yang berada di kawasan bebukitan Sentul. Hal tersebut menjadi ciri khas tersendiri dari Kopi Nako cabang Taman Budaya Sentul.
Untuk akses ke Taman Budaya bisa ditempuh dari pintu tol Sentul Selatan kalau Sobat Ngopi datang dari tol Jagorawi. Keluar dari Sentul Selatan bisa lanjut ke Jalan MH Thamrin dan lurus terus ke atas. Nanti ada gapura Taman Budaya di seberang kanan, Sobat Ngopi tinggal belok nyebrang ke kanan lalu masuk ke lobi, lalu ketemulah Kopi Nako. Kopi Nako buka setiap hari pukul 08.00 sampai 23.00.
Kurang lebih itu rekomendasi tempat ngopi fotogenik di Bogor versi penulis. Jangan lupa pantengin juga update dari kopisetempat.com yaa, Sobat Ngopi.
Tinggalkan Balasan